Daerah  

Pemdes Dawagung Rajapolah Laksanakan Pelantikan Ketua TP PKK Dan Bunda PAUD Desa Yang Baru

Kab. Tasikmalaya, kabartasikutara.com — Pelantikan Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dan bunda PAUD Desa Dawagung kecamatan Rajapolah, merupakan suatu momen penting dalam memperkuat peran serta masyarakat dalam pembangunan dan kesejahteraan keluarga serta pembinaan anak-anak.

Acara pelantikan yang dilaksanakan di GOR Desa Dawagung tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Desa Dawagung H. Trio Wibowo Budi berserta perangkat dan para kader. Kegiatan tersebut dilakukan tiada lain untuk mengangkat Ketua dan para anggota TP PKK yang akan bertanggung jawab dalam menjalankan program-program pembinaan keluarga dan anak-anak di tingkat desa.

Kepala Desa Dawagung H. Trio Wibowo Budi mengatakan, pertama saya ucapkan selamat kepada ketua TP PKK yang baru yaitu ibu E. Akhmaliah semoga dapat menjalankan perannya dengan sebaik,-bakknya, ucapnya. Selasa (30/01/2024).

Adapun kegiatan pelantikan ketua dan pengurus TP PKK desa Dawagung ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat di tingkat desa, dan diharapkan dapat menjalankan tugas dengan baik dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Desa Dawagung, jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *